TTU – Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melalui Pos Salore bersama warga Dusun Suliren, Desa Tulakadi melaksanakan kegiatan gotong royong pembersihan bahu jalan. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih, aman, dan nyaman, sekaligus mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat di wilayah perbatasan, Jumat (30//01/2026).
Gotong royong dilaksanakan dengan membersihkan rumput liar, semak belukar, serta sampah yang berada di sepanjang bahu jalan desa. Selain meningkatkan kebersihan lingkungan, kegiatan ini juga diharapkan dapat memperlancar akses transportasi masyarakat serta meminimalisir potensi gangguan keselamatan pengguna jalan, khususnya pada musim hujan.
Dalam kesempatan tersebut, Danpos Salore Lettu Arm Arif Adiyanto menyampaikan bahwa kegiatan gotong royong ini merupakan bentuk kepedulian Satgas Yonarmed 12 Kostrad terhadap lingkungan desa binaan. Ia menegaskan bahwa kehadiran Satgas di wilayah perbatasan tidak hanya menjalankan tugas pengamanan, tetapi juga aktif berperan bersama masyarakat dalam menjaga kebersihan, keselamatan, dan kenyamanan lingkungan sekitar.
Lettu Arm Arif Adiyanto menambahkan bahwa melalui kegiatan kebersamaan seperti ini diharapkan terjalin hubungan yang semakin erat antara personel Pos Salore dan warga Dusun Suliren. Ia berharap semangat gotong royong dan kepedulian terhadap lingkungan dapat terus terjaga sebagai bagian dari upaya bersama menciptakan wilayah perbatasan yang bersih, sehat, dan kondusif. (yonarmed12)

Komentar